Present

04.54
0
Seperti pada judulnya, disini saya akan berbagi pengalaman liburan saya, ya walaupun tidak jauh hanya di negeri sendiri dan di pulau tempat saya berasal, namun saya bangga karena..

Jawa itu Indah !

Sekali lagi, saya mengulangnya bahwa Jawa itu Indah! karena memang indah, dan kaya akan penampakan alamnya yang dapat memanjakan diri anda termasuk saya sendiri.

Ini merupakan liburan-liburan gabungan saya yang dirangkum menjadi satu, yang dimulai pada saat itu tahun 2010 lalu 2011 dan 2012. Sebenarnya yang dimaksud dalam tulisan jawa tersebut agak cenderung mengarah ke bagian timur jawa, karena pada dasarnya saya tinggal di bagian barat pulau jawa dan berliburnya ke bagian timur jawa, lebih spesifiknya mungkin bagian tengah jawa, tetapi karena itu lebih ke timur dibandingkan tempat saya berada makanya saya bilang bagian timur jawa. Sebenernya bukan karena geografisnya, tetapi ya karena saya tinggal di bagian paling barat dari pulau jawa, jadi Jawa Tengah itu lebih timur dari tempat saya tinggal, tapi ya tetap namanya Jawa Tengah bukan Jawa Timur, karena kalau Jawa Timur itu lebih ke timur dari Jawa Tengah, dan sangat lebih ke Timur lagi dari tempat saya tinggal.

Dan sebenernya saya juga bukan ahli geografis, yang hanya mampu berceloteh seperti itu, tapi setidaknya saya tahu mana daerah timur, tenggara, selatan, barat daya, barat, barat laut, utara, timur laut. *Yaa kurang lebih seperti itulah nyanyiannya.

*Back to Topic

Jawa itu Indah !

Seperti yang saya bilang sebelumnya, ini merupakan liburan gabungan, so not in one trip, then maybe you'll see some different photos side of me, ya karena tidak dalam satu waktu, even in another year.
Sebelumnya saya ingin memberitahu terlebih dahulu daerah-daerah yang akan diceritakan. Urutan daerah ini bukan berdasarkan atas wewenang pihak lain, sama sekali tidak ada kecendurungan pihak ketiga, bahkan kedua pun tak ada, jadi urutan ini hanya berdasarkan waktu saya berkunjung, yang sudah lama sekali diurutkan nomor satu, dan begitu seterusnya.


Yap, gambar putih berdiri itu merupakan tempat awal trip saya, ya bagian barat dari Pulau Jawa, dan saya menuju ke daerah Pulau Jawa lainnya kearah timur dari tempat awal trip.

1. Purwokerto

Purwokerto, berada di daerah Pulau Jawa bagian Tengah, merupakan ibukota dari Kabupaten Banyumas dengan luas area 38,58 KM2.

Ini merupakan awal perjalanan saya bereksplorasi di Pulau Jawa. Saya bersama keluarga saya menuju ke Purwokerto dengan menggunakan jalan darat, yakni mobil keluarga tercinta ditemani Bapak Supir yang sangat-sangat telaten, handal, tapi tidak hafal jalan, makanya kadangkala kami tersesat dan ya beliau adalah Bapak Mamat.

Tujuan kami kesini awalnya adalah ingin mengunjungi salah satu PTN , yang tadinya merupakan inceran / target dari salah satu PTN yang diburu oleh kaka saya, pada waktu itu. Universitas Soedirman (UNSOED). Tapi, bukan UNSOED yang ingin saya ceritakan melainkan salah satu tempat wisata di Purwokerto, yang merupakan tempat wisata andalan khas Purwokerto,

Courtesy : Google

Baturraden, terletak di sebelah selatan Gunung Slamet. Perlu diketahui Baturraden ini merupakan tempat awal kisahnya Lutung Kasarung. Langsung saja, ini merupakan kegiatan kami disana *foto-foto..




Ya beginilah jika Baturaden (Pada saat itu) jika dilihat secara gamblang melalui foto.



Tempatnya begitu ramai pengunjung, namun tetap masih bisa dinikmati keindahan alamnya






Foto kiri : Ayah & Ibu.
Foto kanan : Ibu & Kaka.
 Sedang berfoto didepan percikan air (air terjun) dan terdapat batu-batu besara kekayaan alam Purwokerto

















Inilah Bang Mamat, supir handal, telaten, namun tak hafal jalan. Beliau walaupun sudah tua, tetapi tetap gesit dan cekatan dalam hal menyupir




Ya, itu saya, laki-laki yang memakai baju cokelat itu. Mungkin sedikit berbeda dengan foto profil baik yang ada di blog ini maupun di media sosial lainnya, karena pada saat itu saya masih duduk dijenjang SMP (Tahun 2009)






 Terdapat air terjun, yang walaupun cukup landai tapi tetap dapat menyejukan udara di Purwokerto











Banyaknya bebatuan juga, semakin memperlihatkan seperti Back to Nature, memang ini keadalam alamnya seperti ini. Uniknya, batu-batu disini bentuknya bermacam-macam, dan hampir antar batu tidak sama bentuk dan ukurannya







Courtesy : My Camera

2. Semarang

Merupakan Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah, sekaligus kota metropolitan terbesar kelima di Indonesia sesudah Jakarta, Surabaya, Bandung, dan Medan. (Courtesy : Wikipedia).

Setelah 2 tahun kemudian, terlepas kepulangan dari Purwokerto, saya dan keluarga saya kembali merencakana liburan di Semarang. Sama seperti tujuan sebelumnya, yakni untuk melihat dan mengunjungi salah satu PTN di Semarang, Universitas Dipenogoro, yang merupakan (tadinya) salah satu target PTN saya (Pada saat saya SMA, tahun 2013).

Namun sayang sekali, memmory card kamera saya mengalami trouble beberapa bulan ini yang menyimpan foto-foto kegiatan kami di Semarang, dan saya belum sempat mencari back up, tapi berikut tempat-tempat yang kami kunjungi ketika disana.



Mal Ciputra Raya Semarang, diambil dari google dari Seputar-semarang.com.
Katanya, dulu waktu saya kesana, Mall & hotel ini merupakan salah satu yang terbesar di Semarang, namun saat ini saya belum mengkroscek kembali apabila ada perubahannya 


 Lawang Sewu, tempat wisata yang angker yang merupakan salah satu peninggalan penjajah. Tempat ini memang sewaktu saya kesana, jika dalam keadaan malam hari memang terlihat seram, tetapi jika pagi-siang hari tidak terlalu, hanya seperti bangunan putih yang kokoh dilihatnya


Masjid Agung Semarang, mungkin banyak perubahan dari semenjak saya kesana hingga saat ini, sehingga saya sempat bingung untuk mencari gambarnya di Google, tapi ya ini juga merupakan salah satu tempat tujuan wisata rohani yang bisa direkomendasikan.



 Simpang Lima Semarang, ini hanya simpang lima. Saya tidak cukup mengingatnya tentang tempat ini, tapi saya pasti lewat sini karena disalah satu sisinya ada Mall & Hotel Ciputra Raya




FK Universitas Dipenogoro, yang merupakan tujuan utama datang ke Semarang. Sewaktu saya kesana (tahun 2013) bangunan ini belum dipakai, karena dahulu FK UNDIP bukan ditempat ini, tapi sekarang sudah dipakai dan digunakan.






Courtesy : Google
Mohon maaf karena rusaknya memmory card camera saya, jadi saya hanya memperlihatkan tempat-tempat tujuan yang dikunjungi pada saat itu, dan dalam jangka waktu 2 tahun terakhir (2013-2015) banyaknya perubahan-perubahan yang signifikan di Kota Semarang.

Untuk daerah tujuan selanjutnya, Yogyakarta dan Bandung, akan diceritakan di postingan selanjutnya, sambil saya menyiapkan kegiatan dokumentasi dan akan jauh lebih menarik.

0 comments:

Posting Komentar